Senin, 09 September 2013

Bid’ah (hasanah) yang dilakukan para Sahabat semasa hidup Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam (bagian 4)



Bid’ah mengumpulkan keringat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam

Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Imam Muslim, Anas bin Malik Radhiyallahu ‘anhu menceritakan bahwa Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam dahulu suka berkunjung ke rumah Ummu Sulaim dan tidur di tempat tidurnya pada saat ia tidak berada di rumah.

 Suatu hari ketika Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam tidur di rumah Ummu Sulaim dan Ummu Sulaim tidak berada di rumah, seseorang berkata: “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam sedang tidur di rumahmu, beliau berbaring di tempat tidurmu.” Ummu Sulaim segera pulang. Pada saat itu tubuh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam berkeringat. Ummu Sulaim kemudian mengumpulkan keringat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam selembar kulit, memerasnya ke dalam sebuah botol. Setelah itu ia (Ummu Sulaim) menyimpannya ke dalam kotak perhiasan. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam terkejut dan bertanya,”Apa yang kau lakukan?”

“Duhai Rasulullah, kami mengharapkan keberkahan keringatmu untuk anak-anak kami.”

“Engkau telah berbuat benar,” Sabda Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam (HR. Muslim). Lihatlah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam tidak melarang Ummu Sulaim menjadikan keringat beliau shalallahu 'alaihi wa sallam sebagai suatu berkah bagi anak-anaknya. Padahal beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam tidak pernah mengajarkan dan mencontohkannya. Demikianlah kreatifitas amal para sahabat

Sumber dari buku “Ahlul Bid’ah Hasanah I karya al-Habib Noval bin Muhammad al-Aydrus (Solo).”